Sepintas jika melihat foto di atas, apa yang terlintas di benak anda? Bisakah menebak dimana foto ini diambil? Jika mengatami dengan cermat, terdapat lafaz Basmallah di bagian atas pilar bangunan. Kaligrafi islam berpadu dengan gaya arsitektur Tiongkok tradisional. Pemandangan indah ini dapat kita temui di Masjid Niujie Beijing.
Saat pertama kali merencanakan itinerary perjalanan ke suatu negara, saya selalu tertarik untuk mencari informasi mengenai masjid-masjid di negara tersebut. Selain memudahkan untuk mencari restoran halal, yang umumnya banyak terdapat di sekitar masjid, saya pun dapat mempelajari mengenai sejarah perkembangan Islam di negara tersebut. Terkadang tak jarang bertemu saudara muslim yang sangat baik dan ramah kepada kami, membuat hati ini makin mensyukuri nikmat iman dan Islam dan memiliki saudara-saudara di belahan bumi manapun. Berkunjung ke masjid pun memberikan semangat tambahan untuk terus berpegang teguh dalam menjalankan tuntunan Islam, saya melihat langsung bahwa banyak saudara muslim yang juga jauh dari kampung halaman, menjadi minoritas, namun tetap berjuang dengan semangat untuk menjalankan tuntunan agama Islam. Saya tidak sendirian dalam perjuangan ini!
Continue reading “Sejarah Islam di Daratan Cina: Masjid Niujie di Beijing”